Instalasi (PLT) Hybrid Biomass Solar Cells (BSC) 7.300 Terpusat terdiri antara lain 1 unit reaktor digester BD 7000 L, 1 unit pemurnian biogas ( methane purifier) MP 12135 (Stainless), gas holder (balon) kapasitas 3 m3, 1 unit generator BG 5 KVA (genset biogas daya 5000 watt), perlengkapan instalasi ( kompresor mini, slang, valve, manometer, pressure gauge serta fasilitas lainnya bagi menyalakan 12 kompor 2 Tungku hingga
ke generator). Instalasi dilengkapi rangkaian seri penyimpan daya [
terdiri 3 unit power inverter charger 2 kw/ 220vac/ 50hz dan 8 buah
battery (100 ah 12 vdc deep cycle) pada kapasitas menyimpan 9.6 KWH]
serta pembangkit listrik matahari berupa 3 unit solar cells 100 Wp dan
controller (12/24v 20 amp) berikut rak penyimpan (storage rack).
Pembangkit Listrik (PLT) Hybrid BSC 7.300 Terpusat, setiap harinya,
berkemampuan menghasilkan energi listrik dari matahari sebesar 1,2
hingga 3 KWH ( asumsi waktu rerata penyinaran matahari 4 hingga 10 jam),
dan 12 KWH dari penggunaan bahan bakar biomethan ( biogas murni)
menjalankan generator 5 KW ( bahan bakar biogas) selama 1,2 jam. Biometan ( biogas hasil pemurnian) komposisi
> 80 % metan (CH4), dengan kesetaraan energi pembakaran 7000-8000 k
kal/ m3 sebanyak 12 m3, menghasilkan daya listrik 12 KWH. Atau, jika
biogas 12 m3 tersebut digunakan pembangkitan energi panas ( kompor,
tungku, burner) akan memiliki daya nyala dan kalori sekurangnya 84.000 K
Kal setara 7,52 kg LPG.
Penggabungan (hybrid) 2 sumber energi dalam PLT Hybrid Biomass Solar
Cells (BSC) 7.300 Terpusat bisa menghasilkan total output 15 KWh/ hari.
Dengan mengacu pada standar konsumsi pembangkit listrik tenaga surya
(existing) PLTS yang selama ini berdiri (0,25 KWH/ hari/ rumah tangga),
instalasi berkemampuan memberikan daya listrik penerangan kepada 60
rumah (keluarga).
Pada kondisi sponsor proyek berkeinginan melaksanakan bauran pemenuhan
energi rumah tangga akan bahan bakar masak dan listrik penerangan
sekaligus, PLT Hybrid Biomass Solar Cells (BSC) 7.300 Terpusat akan
menjamin 12 keluarga mandiri energi [ masak ( @ 1m3 biogas/ hari/ rumah
tangga) dan penerangan 0,25 KWH/ hari/rumah tangga].
(Lumpur ( sludge) keluaran telah selesai terfermentasi, tidak lagi
mengandung biogas ( metana CH4, NH2, H2S, N2) sehingga tidak berbau
busuk. Lumpur dari digester BD 7000 L,
sebanyak 200 kg/ hari, dengan kadar air tinggi ini mengandung nutrisi (
NPK dan mikro element), senyawa, dan hormon. Kandungan pada kualitas pupuk organik cair
ini, sangat baik bagi penumbuhan plankton dan zooplankton di perairan (
menyediakan pakan alami ikan kolam) maupun, dijadikan pupuk bagi semua
jenis tanaman.
Produk PLT Hybrid Biomass Solar Cells (BSC) 7.300 Terpusat ini sangat cocok digunakan korporasi dan sponsor proyek (pemerintah) dalam mengatasi masalah sulitnya masyarakat memperoleh bahan bakar (BBM, LPG) maupun rendahnya rasio elektrifikasi suatu daerah(*)
Produk PLT Hybrid Biomass Solar Cells (BSC) 7.300 Terpusat ini sangat cocok digunakan korporasi dan sponsor proyek (pemerintah) dalam mengatasi masalah sulitnya masyarakat memperoleh bahan bakar (BBM, LPG) maupun rendahnya rasio elektrifikasi suatu daerah(*)
Lumpur dapat dikelola lebih lagi dengan diberi oksigen melalui aerasi ( pompa aerator) serta ditambahkan bakteri maupun hormon (sitokinin, gibrelin, auxin) disesuaikan dengan target jenis tanaman yang akan dipupuk.*)
1 komentar:
Mantap nih terobosannya. Maju terus!
Posting Komentar